Minggu, 30 September 2012

kesaktian pancasila

hari ini akan di peringati sebagai hari kesaktian pancasila
dasar negara Indonesia merdeka
dirintis oleh para pendiri bangsa
soekarno, hatta atas nama bangsa Indonesia
enam puluh tujuh tahun merdeka
negara masih dengan problema
rakyat masih merana
kemiskinan masih merajalela
walau orang kaya pun tidak terduga
kesaktian Pancasila...
siapakah yang terus mengawalmu
agar kamu tetap sakti
di bumi Indonesia tercinta
Pancasila harus terus eksis
sepanjang hidup Indonesia
agar tidak terpengaruhi oleh idiologi lain
yang akan merusak tatanan negara kesatuan republik Indonesia
jayalah Indonesia
bersatulah terus saudaraku
dari Sabang sampai Meroke
wahai para pemimpin tercinta yang mulia
janganlah terlena akan nasib bangsa ini
jadilah pemimpin yang terus mengayomi rakyat
agar engkau terus dicintai sang punya amanat
kesaktian Pancasila...
harus dimaknai sebagai kemenangan rakyat
jadi para pemimpin harus menjadi pelayan rakyat
sebab terbukti kemenangan Jokowi/Ahok
adalah suara rakyat
bukan suara partai
itu kenyataan dan realitas sekarang
cintailah rakyat
sejahterakan mereka
maka Pancasila akan selalu bersemayam di dada rakyat
Pancasila akan Sakti selalu

Tidak ada komentar:

Posting Komentar